TEKNOPLAY.ID - Salah satu layanan hosting file yang sangat populer di era 2010-an, Zippy Share kabarnya telah memutuskan untuk menutup layanan.
Bagi para pengguna PC, pastinya sudah tak asing lagi dengan salah satu layanan hosting yang menjadi andalan kebanyakan pengguna internet.
Walau dipenuhi iklan, layanan Zippyshare ini memiliki keunggulan pada pengaksesan layanan yang gratis tanpa mengurangi kecepatan untuk mendownload.
Baca Juga: Tiga Sosok yang Bikin Nico Robin Ciut Nyalinya di Dunia One Piece, Siapa Saja Mereka?
Sayangnya, aplikasi yang sudah eksis selama 17 tahun tersebut harus menutup pelayanannya dan akan berakhir di bulan Maret ini.
Mungkin layanan hosting file ini sudah tak populer seperti pada masa keemasannya, karena banyak pesaing baru yang menghadirkan layanan dan fitur lebih canggih.
Baca Juga: Rumor Terbaru Dari Assasins Creed Codename Red, Kabarnya Bakal Menghadirkan Dua Protagonis
Namun bukan berarti hanya sedikit yang menggunakan layanan Zippyshare hingga saat ini, misalnya saja masih ada yang membagikan game jadul gratis di laman tersebut.
Lantas apa yang menjadi alasan dari Zippyshare memutuskan untuk menutup layanan yang sudah melegenda tersebut?
Berdasarkan blog milik Zippyshare, developer laman tersebut mempunyai banyak masalah kecil yang membuat layanan hosting file itu ditutup.
Baca Juga: Bakal Rilis Sebentar Lagi, Simak Spesifikasi PC Buat Main Game Rendezvous
Namun terdapat tiga poin utama yang disebutkan pada blog tersebut, diantaranya masalah ketertinggalan sistem, masalah finansial, dan biaya listrik.
Pada masalah ketertinggalan sistem, Zippyshare memang terus menggunakan sistem yang sama sejak pertama kali dirilisnya layanan tersebut pada tahun 2006.
Baca Juga: Makin Canggih, OpenAI GPT 4 Berhasil Membuat Game Pong Kurang dari Satu Menit!
Artikel Terkait
Update Status WhatsApp Sekarang Bisa Pakai Voice Note, Begini Caranya
Aplikasi U by Prodia Resmi Diluncurkan, Bisa Akses Layanan Laboratorium Hingga Beli Suplemen Kesehatan
Mode Multiplayer The Last of Us Part 1 Remake Kabarnya Bakal Segera Hadir di PS4
Kabar Bagus Bagi Gamer di Indonesia! Discord Kini Sudah Bisa Diakses Lewat PS5
Cara Mengatasi Download Pending di Play Store, Lakukan Ini Kalo Refresh Jaringan Masih Gak Bisa