BOOM Esports Juara VALORANT Challengers Indonesia Split 2, Wakilkan Indonesia di VCT Ascension Pacific

- Selasa, 6 Juni 2023 | 05:30 WIB
BOOM Esports Juara VALORANT Challengers Indonesia Split 2 (Doc. One Up Organizer)
BOOM Esports Juara VALORANT Challengers Indonesia Split 2 (Doc. One Up Organizer)

TEKNOPLAY.ID - Kompetisi VALORANT Challengers Indonesia Split 2 resmi berakhir, setelah beberapa bulan penuh aksi dan persaingan sengit di skena VALORANT Indonesia, dengan kemenangan dari BOOM Esports.

Kompetisi VALORANT Challengers Indonesia Split 2, yang diselenggarakan oleh Riot Games, merupakan salah satu turnamen terbesar dalam skena esports VALORANT di Indonesia, yang berlangsung pada 14 Maret 2023 - 4 Juni 2023, dengan melibatkan banyak tim peserta berbakat.

Baca Juga: Indosat Gandeng Infomo, TingkaBaca Juga: Bawa Kakà ke Indonesia, Menpora Apresiasi OPPOtkan Ekosistem Periklanan

Selama beberapa bulan, tim-tim ini bertanding dalam serangkaian pertandingan dan melalui babak penyisihan yang menantang untuk memperebutkan tempat di babak Main Event.

Di babak Main Event, enam tim teratas saling berhadapan dalam pertempuran sengit untuk meraih gelar juara VALORANT Challengers Indonesia Split 2. Mereka menghadirkan aksi-aksi yang menegangkan, strategi brilian, dan keterampilan individu yang mengesankan.

Setiap tim berjuang dengan gigih, tetapi pada akhirnya hanya satu yang bisa keluar sebagai juara.

Baca Juga: Bawa Kakà ke Indonesia, Menpora Apresiasi OPPO

“Setelah pertarungan sengit antara tim-tim yang berbakat dan berdedikasi, dengan penuh semangat, kami mengucapkan selamat kepada tim BOOM Esports yang berhasil meraih gelar juara pada VALORANT Challengers Indonesia Split 2," kata Robert Siedhartha selaku Managing Director One Up Organizer, seperti dikutip dari keteranganya, Selasa (6/5/2023).

"Kami ingin memberikan penghargaan dan apresiasi kepada seluruh peserta dan tim yang telah berpartisipasi dalam kompetisi ini. Mereka telah menunjukkan dedikasi yang luar biasa, semangat persaingan, dan kerja keras yang yang tak terelakan," ucapnya lebih lanjut.

Sementara itu Riot Games berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan dan perkembangan skena VALORANT di Indonesia.

Dengan adanya kompetisi VALORANT Challengers Indonesia ini, Riot Games berdedikasi untuk memberikan kesempatan bagi pemain profesional dan amatir untuk terlibat dalam permainan dan mengejar impian mereka di esports.

Baca Juga: Teknologi Canggih Dibalik Monas Week 2023

“Kami sangat senang dengan VALORANT Challengers Indonesia yang menampilkan pertumbuhan dan potensi luar biasa dari kancah esports di Indonesia. Seri turnamen ini telah menyediakan platform bagi pemain untuk menunjukkan keahlian mereka dan bersaing di level tertinggi," jelas Resha Adi Pradipta selaku Riot Games Country Manager for Indonesia and Malaysia.

"Kami menyadari bakat luar biasa di Indonesia, dan tujuan kami adalah untuk mendukung dan memelihara talenta - talenta yang ada dengan menyediakan ekosistem dan infrastruktur yang kompetitif dengan harapan para pemain dapat memantapkan diri dan berpotensi mewakili negara di panggung global,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Iman K

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pokémon GO Luncurkan Tiga Fitur Terbaru, Penasaran?

Selasa, 19 September 2023 | 23:45 WIB
X