Pentingnya Teknologi Analitik Grafik Bagi Perusahaan dan Contoh Penerapannya di Berbagai Industri

- Kamis, 16 Februari 2023 | 10:55 WIB
Ilustrasi grafik analitik (Sumber foto: Freepik.com @our-team)
Ilustrasi grafik analitik (Sumber foto: Freepik.com @our-team)

TEKNOPLAY.ID - Pada era transformasi digital yang berkembang pesat, perusahaan menghadapi volume data yang sangat besar dari berbagai sumber.

Guna memajukan bisnisnya dengan membuat keputusan yang data driven, diperlukan cara untuk menganalisa data dengan cepat dan efektif.

Baca Juga: Pakai Teknologi Ini, Desain Belakang TECNO Camon 19 Pro Mondrian Edition Bisa Berubah Warna

Business Intelligence sudah banyak dipakai untuk mengamati data secara makro, namun belum ada solusi yang mumpuni untuk mengeksplorasi data secara mikro.

Analitik grafik atau graph analytics merupakan solusi analitik yang fokus pada keterhubungan antar titik data.

Teknologi terbaru ini membantu perusahaan menemukan wawasan berharga dari jaringan data yang kompleks.

Baca Juga: Manfaatkan Teknologi AR Snapchat, Pelanggan Amazon Fashion Bisa Cobain Kacamata Secara Virtual Sebelum Beli

Identifikasi pola, tren, anomali, dan koneksi tersembunyi yang mungkin terlewatkan oleh solusi analitik tradisional, kini dapat diungkapkan dengan analitik grafik.

Ini dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang perilaku pelanggan, tren pasar, dan informasi lain yang penting untuk pelaku bisnis.

Salah satu keunggulan dari analitik grafik adalah kemampuannya yang dirancang khusus untuk menangani data besar yang saling terkait.

Baca Juga: Headset AR/VR Apple Punya Fitur Canggih untuk Melakukan Pembayaran dengan Dukungan Teknologi Ini

Sistem database konvensional pada umumnya kesulitan menangani jenis data seperti ini. Dengan analik grafik, perusahaan dapat menganalisa data dengan cakupan yang lebih luas, sehingga mendapatkan gambaran yang lebih komprehensif tentang operasional mereka.

Keunggulan lain yang tak kalah penting adalah kemampuannya memvisualisasikan relasi data secara intuitif sehingga sangat mudah untuk dimengerti.

"Orang berpikir secara visual, atau dengan kata lain adalah grafik. Analitik grafik memudahkan manajemen perusahaan untuk memahami datanya dalam konteks yang sesuai dengan lini bisnis," ujar Head of Solution and Services Fujitsu Indonesia, Ewin Tan.

Halaman:

Editor: Danang Setiaji

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Teknologi Canggih Dibalik Monas Week 2023

Senin, 5 Juni 2023 | 22:42 WIB

First Media Kenalkan Karakter Virtual FITA

Minggu, 4 Juni 2023 | 23:25 WIB

Bareng NVIDIA, MediaTek Jajal Industri Otomotif

Kamis, 1 Juni 2023 | 16:37 WIB
X